Jelajahi Wisata di Nusa Penida, Ini 5 Rekomendasi yang Wajib Dikunjungi

Jelajahi Wisata di Nusa Penida, Ini 5 Rekomendasi yang Wajib Dikunjungi
Berlibur ke Nusa Penida Makin Mudah dengan Tiketkapal.com

Liburan akhir tahun akan segera tiba, kemanapun tujuanmu untuk berlibur tentunya Pulau Bali memiliki daya tariknya sendiri. Terdapat berbagai destinasi wisata serta aktivitas seru yang bisa dilakukan, mulai dari surfing, snorkeling, menikmati resto-resto cantik di pinggir pantai, tracking dengan pemandangan yang menakjubkan atau sekedar menikmati matahari yang menyinari Bali. 

Ketika berkunjung ke Pulau Bali, tentunya kita tidak hanya dimanjakan dengan keindahan wisata alamnya melainkan juga keunikan tradisi budaya lokalnya. Salah satu, daya tarik wisata di sekitar Pulau Bali adalah Nusa Penida. Nusa Penida merupakan sebuah kawasan di wilayah Kabupaten Klungkung Provinsi Bali yang berbentuk kepulauan. Terdapat berbagai rekomendasi wisata di sekitar Nusa Penida yang wajib kamu kunjungi:

Destinasi Favorit yang Wajib Dikunjungi!

  1. Pantai Broken Beach: 

Pantai ini memiliki lengkungan alami dan laguna air laut yang terhubung dengan batu sehingga memberikan pemandangan yang indah. Lokasi Pantai Broken Beach berdekatan dengan Pantai Kelingking.

  1. Angel’s Bilabong:

Terletak di dekat Pantai Broken Beach, Angel’s Bilabong merupakan kolam alami dengan air biru jernih. Wisatawan bisa melakukan aktivitas berenang dan menikmati pemandangannya.

  1. Pantai Kelingking: 

Nikmati daya tarik berfoto di pantai dengan pemandangan tebing curam berbentuk seperti dinosaurus. Pantai kelingking atau yang dikenal juga dengan T Rex Bay menghadirkan pemandangan air laut biru jernih yang cocok untuk mengabadikan momentmu. Pantai Kelingking berada di barat daya Nusa Penida dan berada di dekat Pantai Broken Beach.

  1. Crystal Bay:

Rasakan sensasi snorkeling dan menyelam dengan pemandangan terumbu karang yang cantik di Pantai Crystal Bay. Wisatawan dapat menjelajahi kehidupan biota bawah laut yang sangat menakjubkan di tengah perairan yang sangat tenang. Lokasi Crystal Bay terletak di sisi barat Nusa Penida dekat dengan Pantai Angel’s Bilabong.

  1. Bukit Teletubbies:

Wisata satu ini menyajikan pemandangan perbukitan dan lembah dengan hamparan tanah hijau yang menyerupai bukit tempat tinggal Teletubbies serial televisi yang menceritakan kehidupan karakter Tinky Winky, Dipsy, Lala, dan Po yang tentunya tidak asing bagi generasi 90-an. Bukit Teletubbies terletak di Desa Tanglad, tenggara pulau Nusa Penida.

Berkunjung ke Nusa Penida Lebih Mudah dengan Tiketkapal.com

Wisatawan yang hendak menyebrang dari Pulau Bali menuju Nusa Penida pada umumnya menggunakan fast boat, yang tersedia dari Pantai Sanur. Beli tiket fast boat melalui Tiketkapal.com, yang bisa diakses kapan saja dan dimana saja serta terhubung dengan berbagai metode pembayaran non tunai. Melalui Pelabuhan Sanur, tersedia rute menuju Nusa Penida dan Nusa Lembongan.

Itulah beberapa rekomendasi spot wisata cantik di Nusa Penida, kalau kamu mau menikmati berfoto di Pantai Kelingking, snorkeling di Crystal Bay atau berenang santai di Angel’s Bilabong buruan beli tiket ferry di Tiketkapal.com.


PT MITRA KASIH PERKASA
Jl. Singosari I No 12, Pleburan, Semarang Selatan, Kota Semarang, Jawa Tengah
‪+62 882‑9601‑3756‬
https://mitrakasihperkasa.com/
https://www.instagram.com/mkpofficial_/