Sinergi Bersama BP Batam, MKP, dan Mandiri Hadirkan Tiketkapal.com dan Self Kiosk Pelabuhan Pertama di Indonesia

Batam (18/03/24) - PT Mitra Kasih Perkasa (MKP) bersama BUP Batam dan Bank Mandiri meluncurkan sistem pembelian tiket kapal secara online di tiketkapal.com dan secara on site yaitu self kiosk Pelabuhan penumpang pertama di Indonesia.

Peresmian sistem tersebut ddidukung oleh Walikota sekaligus Kepala Badan Pengusaha Batam, H Muhammad Rudi. Beliau memberikan apresiasi yang tinggi terkait inovasi sistem pembelian tiket yang dilakukan oleh BP Batam dan MKP. “Dengan adanya sistem e-ticketing Self Kiosk dan tiketkapal.com seperti ini, para penumpang dapat memperoleh tiket di mana saja dan kapan saja untuk melakukan perjalanan melalui Pelabuhan Domestik Punggur dan Pelabuhan Sekupang," ujarnya.

“Kita harus berbangga menjadi Anak Bangsa Indonesia, karya perusahaan lokal MKP dan Bank Mandiri mampu menciptakan sistem pembelian tiket online dan onsite, mewujudkan kota Batam yang modern dan maju dalam sektor transportasi. Dengan adanya sistem e-ticketing, diharapkan akan terjadi peningkatan efisiensi, pengurangan birokrasi, dan penghematan waktu bagi para pengguna jasa pelabuhan,” tambahnya.

MKP menjadi menjadi aplikator yang memberikan solusi bagi Traffic, Transaksi, dan Transparansi ekosistem pembelian tiket secara on site dan online, memberi akses pembelian tiket “One Man One Ticket One Seat”. 

MKP dan Bank Mandiri telah melakukan sinergi untuk menghasilkan sebuah sistem pembelian tiket kapal yang mudah, cepat, dan aman. Hal ini berkaitan dengan keunggulan pembelian tiket kapal melalui tiketkapal.com, dimana setiap konsumen akan secara otomatis mendapatkan nomor kursi. Terlebih lagi seluruh transaksi pembelian tiket kapal dipastikan transparansi bagi Penerimaan Pajak Bukan Negara (PNPB). Di tiketkapal.com juga melayani pembayaran secara digital sehingga mempermudah konsumen dalam melakukan pembelian tiket.

Nicholas Anggada, CEO & co-Founder MKP mengungkapkan dengan traffic intelligence system yang diciptakan dan dikembangkan MKP mampu menjawab segala kebutuhan moda transportasi Pelabuhan khususnya di Kepulauan Riau. “Dalam kurun waktu tiga bulan saja, MKP fasilitasi terwujudnya visi BP Batam dengan pembelian tiket di mana saja dan kapan saja secara online melalui tiketkapal.com dan secara onsite melalui Self Kiosk MKP pertama dan satu-satunya bagi pelabuhan penumpang yang telah terintegrasi dengan cashless payment QRIS dari Bank Mandiri” katanya.

“Tanpa perlu repot download aplikasi, tiketkapal.com dapat menjadi satu solusi untuk semua kebutuhan pembelian tiket kapal, khususnya di area Kepulauan Riau yaitu Batam dan Tanjungpinang. Mulai dari manifest data hingga transaksi secara non tunai, penumpang bisa langsung dapat nomor kursi dan boarding pass,” tambahnya. 

CEO & Co Founder MKP Nicholas Anggada (kiri) dan Walikota Batam H Muhammad Rudi (kanan) melakukan uji coba secara langsung pembelian tiket kapal di Pelabuhan Sekupang melalui selfkiosk.

Di bulan Maret 2024, MKP turut memperluas distribusi pembelian tiket kapal yaitu pada aplikasi Livin’ by Mandiri sehingga pembelian tiket ferry penumpang domestik dan internasional di Kepulauan Riau ini dapat dibeli di fitur Livin Sukha di aplikasi di Fitur Livin by Mandiri. 

Livin Sukha menjadi salah satu fitur pada Livin’ by Mandiri yang memfasilitasi pembelian dan pemesanan di berbagai merchant unggulan Indonesia. Sampai saat ini Livin Sukha telah diunduh lebih dari 22 juta pengguna di Google Play maupun App Store. Livin’ by Mandiri sebagai Super App dirancang menjadi aplikasi keuangan digital terdepan untuk memberikan pengalaman pengguna yang seamless dalam mengelola keuangan pribadi dan akses ke berbagai layanan daily banking

Kehadiran sistem tiketkapal.com diharapkan mempermudah masyarakat dalam melakukan pembelian tiket, serta mendorong perkembangan pelabuhan menjadi modern, efisien, dan handal.


PT MITRA KASIH PERKASA
Jl. Singosari I No 12, Pleburan, Semarang Selatan, Kota Semarang, Jawa Tengah
‪+62 882‑9601‑3756‬
https://mitrakasihperkasa.com/
https://www.instagram.com/mkpofficial_/